Yuyun Umbara: Menggali Potensi Masyarakat dengan Modal Sagala Boga, Sagala Aya

BANDUNG BARAT,PelitaOnline-Setelah memiliki beberapa macam kain batik bermotif oncom, kini Kabupaten Bandung Barat (KBB) memiliki kain batik baru yang tidak kalah elegannya ketika dipakai para Aparatur Sipil Negara (ASN) setempat. Batik KBB tersebut dilaunching dengan dimeriahkan Lomba Fashion Show Batik antar Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), Kamis (25/7/2019) di Plasa Mekar Sari- Ngamprah.

Ketua Dekranasda KBB Yuyun Umbara yang menjadi salah satu dewan juri lomba tersebut mengatakan, even seperti itu bukan sekedar adu kabisa antar Aparatur Sipil Negara (ASN) saja. Namun tujuan utamanya untuk menggali potensi yang ada di masyarakat.

“Lewat kegiatan ini, kita bisa menggali potensi yang ada. Ternyata pada hari ini kita bisa melihat sendiri kalau KBB itu Sagala Aya Sagala Boga (segala ada, segala punya),”ujar istri Bupati Bandung Barat Aa Umbara Sutisna.

Tagline Sagala Boga dan Sagala Aya yang digulirkan Bupati Bandung Barat tersebut kaya Yuyun bukan sekedar isapan jempol belaka. Namun setelah digali bermunculah potensinya, untuk dikembangkan sehingga menjadi modal dasar bagi peningkatan perekonomian masyarakat.

Salah satunya aksi fashion show batik, yang agenda utamanya launching baju batik KBB yang diharapkan bisa dikenakan oleh para ASN KBB. “Batik KBB ini hasil kreasi anak KBB yang akan dijadikan seragam batik KBB,” ucap Yuyun.

Ia juga mengapresiasi antusiasnya para ASN untuk mengikuti lomba tersebut. Terlebih untuk lomba berpakaiam batik bagi anak-anak Pendidikan Usia Dini (PAUD) dan Taman Kanak-kanak, yang cukup menghibur dengan tingkah mereka.

“Anak-anak ini kan aset masa depan kita. Jadi bagus juga kalau potensinya digali dari sekarang dan terus dipupuk sampai nanti,” ucapnya.(Nie)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *