Proyek Pengamanan Pantai Barat Pangandaran Memasuki Tahap Penyelesaian.

TASIKMALAYA | Pelita Online|Pekerjaan proyek pengamanan penahan gelombang (breakwater) di Pantai Barat Pengandaran, Kecamatan Pangandaran memasuki tahap penyelesaian. Proyek senilai Rp 16 miliar bersumber dari APBD Provinsi Jawa Barat Tahun Anggaran 2019 tersebut diharapkan dapat memperluas area berenang yang aman dan nyaman.

Breakwater, yang merupakan bagian dari program penataan pantai yang ada di Pantai Barat Pangandaran ini merupakan bagian program Gubernur Jawa Barat dalam menjadikan Jawa Barat Juara Lahir Batin disektor pariwisata pantai, dan yang tak kalah penting, dapat mendongkrak ekonomi masyarakat pesisir.

Saat ini, meski PT. Bumi Aceh Citra Persada selaku kontraktor pelaksana bekerja dengan penambahan waktu selama 50 kalender, namun setidaknya sekarang ini sudah menunjukan hasil yang cukup signifikan.

“Kalau dilihat dari progress, perkembangan sampai dengan hari ini, Rabu (29/1) mungkin sudah tinggal hitungan hari saja. Mudah-mudahan pertengahan Februari 2020 sudah selesai semuanya”, ungkap Aseng Supriatna Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPTD) Ciwulan-Cilaki Dinas PSDA Provinsi Jawa Barat belum lama ini di ruang kerjanya.

Sementara itu menurut Herry Prajirno selaku PPK di UPTD Ciwulan-Cilaki, adanya keterlambatan oleh pihak PT. Bumi Aceh Citra Persada lebih disebabkan oleh faktor cuaca hingga melebihi batas waktu kontrak. Seharusnya, kalau saat itu cuaca mendukung pembangunan breakwater sudah dapat diselesaikan pada akhir 2019 lalu, katanya.

Lebih lanjut Herry mengatakan, guna menyiasati kembali datangnya cuaca ekstrim, pihaknya telah pula menganti kapal yang sebelumnya kapal Tug Boot (KTB) Drako Varian dengan KTB Speedy Mariner yang didatangkan dari Batang Jawa Tengah. Dengan kapal KTB Speedy Meriner akan lebih mudah dan cepat membawa kubus, a-jack dari Dermaga Pelabuhan Bojongsalawe ke lokasi pembangunan breawater di Pantai Barat Pangandaran. (ToM).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *